Assalamu'alaikum...teman-teman
sudah ada yang tahu atau sudah bergabung di
program Qur'an Call?, Jika sudah Alhamdulillah, dan jika belum yuk
kita ta'arrufan dulu mengenai program
atau layanan pembelajaran menghafal Al-Qur'an ini. (Seperti kata pepatah moreden "Tak
kenal maka Ta'arruf").
Perlu
kita ketahui bersama bahwa salah satu kunci menjadi penghafal Al-qur'an agar
tetap konsisten adalah Memiliki Guru atau Pembimbing. Naah....bagi
teman-teman yang sudah mulai menghafal Al-qur'an secara mandiri, tapi belum
memiliki guru atau pembimbing yang dirasa tepat, Qur'an Call bisa dijadikan
sebagai salah satu alternatif yang sangat mempuni untuk di manfaatkan. Layanan
yang di berikan 100% gratis dan bebas pulsa. Selain itu, sistem pelayananannya
termasuk cepat, dan akan dilayani dengan kakak-kakak yang ramah tamah.
Layanan Qur'an Call terdiri dari 3 (tiga) paket, yakni Paket Tajwid, Tahsin dan Tahfiz. Untuk paket tahfiz sendiri terdiri dari tiga program pilihan, diantaranya Program Juz Amma, Surat Pilihan dan Umum (mulai dari juz 1 dan diharapkan hingga khatam).
Layanan Qur'an Call terdiri dari 3 (tiga) paket, yakni Paket Tajwid, Tahsin dan Tahfiz. Untuk paket tahfiz sendiri terdiri dari tiga program pilihan, diantaranya Program Juz Amma, Surat Pilihan dan Umum (mulai dari juz 1 dan diharapkan hingga khatam).
Pelayanan
Qur'an Call ini dilakukan setiap hari,
mulai dari pukul 05.00-24.00, dengan ketentuan untuk santri akhwat mulai dari pukul 05.00-17.00, sedangkan santri ikhwan mulai dari pukul 12.00-24.00. Untuk proses pembelajaran atau pembimbingan
dilakukan 2x per hari dengan durasi satu kali telepon lebih kurang 10 menit. Jadwal dan jumlah ayat yang ingin di setor (khusunya untuk paket tahfiz) dapat diatur sendiri, tergantung
kesiapan dan kesanggupan teman-teman. Setiap bulan di minggu ke empatnya akan diadakan ujian untuk setiap santri yang sudah selesai mengahafal beberapa juz selama menyetor di Qur'an Call dan akan diberikan reward bagi santri yang dianggap Lulus berupa sertifikat yang akan dikirim melalui email.
Untuk
layanan Qur'an Call, teman-teman bisa langsung menghubungi nomer ini
08001500311, Sedangkan untuk mengetahui berita terbaru mengenai Qur'an Call,
teman-teman bisa berlangganan dengan Whats App Qur'an Call dengan cara, ketik
"QC_Nama Lengkap_Domisili" kirim Via WA ke nomer ini 08111315001.
Sedikit
saya Ingin ceritakan pengalaman pribadi terkait program Qur'an Call ini (Jika
membosankan bisa langsung di skip yaa.
Program
ini sudah saya ketahui sekitar 2 bulan yang lalu melalui salah satu akun sosmed
yang saya ikuti. Kemudian karna masih
awal, jadi yang saya ikuti hanya
berlangganan di WA Qur'an Call
saja tanpa mengikuti bimbingan lebih lanjut. Ada banyak alasan yang saya
buat-buat sendiri untuk mengulur waktu mengikuti bimbingan, diantaranya
termasuk alasan takut, malu dan malas untuk memulai. Tapi kemarin sore ini
(13/02), setelah mendapatkan pesan dari admin Whats App Qur'an Call yang menanyakan
apakah kami sudah bergabung dalam bimbingan Qur'an Call?? Tiba-tiba seperti ada
yang "mengetuk" hati ini untuk memberanikan diri segera menghubungi
layanan Qur'an Call di nomer yang sudah tertera saat itu juga. Rasa cemas dan
takut tentu saja saya alami, tapi itu tidak berlangsung lama. Ekspetasi saya
yang mengira pelayananan akan kaku dan membuat canggung langsung dibantahkan
dengan realita yang menyatakan sebaliknya. Selesai melakukan registrasi, saat
itu juga saya di arahkan untuk memulai pembimbingan. Dan hasilnya,
Alhamdulillah tidak hanya sekedar menghafal, bacaan Al-qur'an kita pun akan
diperbaiki jika kurang sesuai dengan kaidah ilmu tajwid. Secara pribadi saya
cukup menyesal karna tidak memulai bimbingan Qur'an Call ini sejak 2 bulan
lalu. Oleh sebab itu informasi ini saya sampaikan, agar rasa sesal yang pernah
saya alami tidak dirasakan juga oleh teman-teman sekalian.
Salah
satu sahabat saya pernah berpesan (semoga
Allah selalu merahmatinya) ketika saya bertanya, "Bagaimana cara mengurangi atau menghilangkan rasa malas dalam
mengahafal Al-qur'an?"
Jawabanya cukup panjang, tapi mau tak mau teman-teman HARUS mau
membacanya hingga tuntas. Berikut jawabannya,
"Hmmm...kalo menurut saya, itu tergantung masalah hati mi', tergantung
bagaimana bersih dan sucinya hati dari maksiat dan mungkin juga komitmen kita
yg belum terlalu kuat. Jadi kamu harus lebih perkuat lagi azzamnya.
Sering-sering baca tentang kemuliaan yg
Allah beri bagi penghafal kitab-Nya,
sebagai salah satu solusi agar lebih semangat lagi dalam menghafal Al-qur'an.
INGAT !! Bahwa orang yang menghafal Al-qur'an itu Allah yang memilih langsung
orangnya, yg menurut Allah amanah sehingga cocok diberikan kepadanya. Adakah
suatu yg lebih indah selain kita menjadi hamba pilihan-Nya?? Hanya Al-qur'an yg
bisa menjaga dan membantu kita untuk
terus membentengi diri dengan iman dalam menghadapi berbagai tantangan zaman yg
ada. Jadi, Al-qur'an adalah solusi terbaik kita dalam hidup yg fana ini.
Tidaklah kita dekat degan Al-qur'an kecuali dangan kita mau mengahafalnya karna
dengan menghafalnya butuh proses dan perlu kesabaran, tapi disitulah kita
semakin dekat dengan kalam-Nya."
Jadi
bagaimana teman-teman? Yuk segera bargabung dengan layanan Qur'an Call. Awali
dengan niat dan bismillah, mantapkan dengan tekad yang kuat, kemudian buktikan
dengan mulai bertindak dari sekarang! Jangan lupa sadarkan diri agar mau
berkomitment sehingga tetap istiqamah bergabung dengan layanan Qur'an Call ini. Minta pertolongan kepada Allah agar diberi
kemudahan dalam Menghafal. Sekali lagi
INGAT !! Bahwa orang yang menghafal Al-Qur'an, Allah yang memilih langsung
orangnya, yg menurut Allah amanah sehingga cocok diberikan kepadanya. Adakah
suatu yg lebih indah selain kita menjadi hamba pilihan-Nya??
Maaf
sebelumnya, Tambahan informasi bagi yang
ingin mengikuti program ODOJ atau kawan-kawannya seperti ODALF, ODOL,dan ODOJ
STARS bisa hubungi contact dibawah ini:
Official
Account ODOJ NTB
👥Facebook : Sekretariat Resmi Odoj Ntb
🐤Twitter : @odojntb
📱BBM : DO49D884
📷IG : odoj ntb
📲CP
Wa :087865759629 , 087882287391
Email :sekretariat.odojntb@gmail.com
Ikuti
Link ini untuk bergabung ke grup Onedayonejuz NTB
(Penempatan
semua group ODOJ di Indonesia)
Sekian
dan terimakasih, maaf jika ada kata2 yang salah, semoga dapat memberikan
manfaat.
Wassalamu'alaikum.
By:
Umara' Nur Rahmi
0 komentar:
Posting Komentar